17 Nov 2014

Manfaat Buah APEL



APEL / APPLE (in english)
Apel adalah salah satu jenis buah-buahan yang tentunya didapat dari Pohon apel.

kata apel berasal dari bahasa ingggris kuno (aeppel). menurut beberapa artikel yang saya baca apel ini sudah ada dari jamannya Nabi Adam dan Nabi Hawa, tapi untuk kebenarannya saya kurang tahu. Pada Postingan dengan tema "apel" ini saya ingin menjabarkan beberapa manfaat dari buah apel:

1. Mengurangi Resiko Kanker
Hal ini dikarenakan apel mengandung flavanoid yang dapat bermanfaat untuk menangkal berbagai jenis serangan kanker yang sewaktu-waktu menyerang tubuh anda

2. Penglihatan Yang Lebih Jernih
Bukan hanya wortel yang rumornya dapat menyehatkan mata, apel juga dapat membuat penglihatan menjadi lebih jernih. Dengan rutinnya mengkonsumsi apel setiap hari akan berperan besar mencegah beberapa gangguan kesehatan mata, salah satunya adalah katarak

3. Pencegah Diare dan Sembelit
kandungan serat yang cukup tinggi pada buah apel mampu membantu melancarkan sistem pencernaan sehingga gangguan kesehatan seperti diare maupun sembelit tidak akan anda alami lagi.

4. Mencegah Diabetes
Kulit apel memiliki kandungan senyawa fenolik, jadi disarankan ketika anda memakan buah apel akan lebih baik jika bersamaan dengan kulitnya (tidak perlu dikupas) tapi tentunya dengan dicuci terlebih dahulu.

5. Menangkal Radikal Bebas
Masih dengan kulit apel, kulit apel dapat memproduksi zat yang bernama Zat Kuersetin, zat kuersetin adalah sejenis zat yang berfungsi untuk menangkal serangan radikal bebas dan juga dapat berfungsi untuk melawan penuaan dini.

6. Mencegah Serangan Jantung dan Menurunkan tekanan darah tinggi
Apel dapat bermanfaat untuk mencegah penyakit jantung serta dapat menurunkan tekanan darah tinggi. hal ini dikarenakan apel dapat mencegah kolesterol dalam tubuh.

7. Meningkatkan sistem kekebalan Tubuh
Kandungan antioksidan pada buah apel yang bernama Quercetin dapat bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. agar seseorang tidak mudah terkena penyakit terutama pada saat cuaca yang tidak bersahabat.

8. Menjaga Kesehatan Gigi
Semakin kalian rajin memakan buah apel, ternyata buah apel dapat merangsang produksi air liur dan mulut, jadi dapat mencegah terjadinya pengkroposan pada gigi dan dapat tetap menjaga gigi sehat.

9. Mencegah Dehidrasi

10. Menjaga Berat Badan Tetap Ideal

Diatas merupakan sepuluh dari banyak manfaat dari kita mengkonsumsi buah apel, next posting saya akan lebih banyak menjelaskan buah-buahan yang lain.

Terimakasih sudah berkunjung ^/\^.

0 komentar:

Posting Komentar