Hari ini pun aku merasa gugup dan bersemangat, memikirkan apa yang akan dilakukan sepulang sekolah, itu adalah potongan lirik pertama lagu pembuka anime ini.
Dibandingan dengan admin yang usianya bukan anak sekolah lagi tentunya lucu. Yap! karena ini review, jadi terima saja ya.. baca aja.
Tonari No Kaibutsu, masih berawal dari komik yang pada akhirnya muncullah anime nya.
Anime ini bercerita tentang kehidupan anak SMA:
1. Mizutani Shizuku, anak perempuan yang hobi sekali belajar, sangat rajin belajar, pintar, cuek, dingin, kaku, dan duduk di sebelah Yoshida. Siapa Yoshida?
2. Yoshida Haru adalah seorang anak laki-laki yang bisa dikatakan bandel atau mungkin jeleknya brandal, karena hobi sekali membolos tapi siswa paling pintar di sekolahnya dan sudah tidak masuk sekolah sejak tragedi berdarah di hari pertama dia masuk sekolah (sudah langsung terkenal dan menjadi gosip disekolah) sifat dibalik haru: dia adalah seseorang yang sangat banyak berharap untuk memiliki teman, kata 'teman' untuknya adalah kata yang indah dan harus dia jaga, haus kasih sayang. Lalu apa hubungannya Yoshida haru dan Mizutani Shizuku?
3. Berkat Gurunya Ninomiya Saeko, Mizutani Shizuku mau untuk datang memberikan selebaran ke rumah yoshida dan tentunya dia melakukannya karena sesuatu. sesuatu itu adalah: Saeko sense berjanji untuk membelikan shizuku buku referensi. Mengetahui shizuku yang berhasil membuat haru menyebutnya 'Teman', Saeko sense meminta Shizuku untuk membujuk haru kembali masuk sekolah namun shizuku menolaknya mentah-mentah. dan kemudian yang terjadi:
Haru yang sudah menyebut shizuku temannya mulai mendekati shizuku. Benar-benar laki-laki yang langsung bertindak tanpa berfikir lebih dahulu. Dia hanya mengikuti kemauannya. Apa yang dia sukai dan dia tidak sukai. semuanya reflek atau terjadi secara langsung. Shizuku tanpa perlawanan tapi juga tidak menolak hanya mengikuti haru. sampai akhirnya ketika Yamaken dan beberapa teman haru datang dan berniat meminjam uang kepada Haru, Mereka menyebut kata teman untuk membuat haru mau memenuhi kemauan mereka. entah kenapa setiap kata 'Teman' disebutkan haru selalu luruh. Haru langsung memberikan uang nya dan entah kenapa Shizuku langsung menasehati haru untuk tidak berteman dengan mereka lagi dan yang terjadi adalah mereka langsung bertengkar.Meski bertengkar dan tidak akur Mizutani shizuku iba kepada haru yang kemungkinan besar akan dikeluarkan dari sekolahnya. Dia pun datang ketempat haru berada dan memberitahukannya kepada wali haru. Tanpa sengaja Mizutani Sizuku mendengar perbincangan yamaken dan teman-temannya yang menyia-nyiakan haru dan lebih parahnya, haru juga mendengar semua itu. Tanpa berpikir panjang Mizutani mendatangi yamaken dan yang lainnya dan membela haru. Dari situlah haru sadar dan semakin mengikuti kemana mizutani shizuku pergi. Dia langsung menyatakan perasaaannya kepada Shizuku.Setelah itu, dia pun kembali kesekolah. hari-hari di sekolah menjadi berwarna karenanya. Selanjutnya?
Selanjutnya kalian bisa tonton sendiri animenya. Bagaimana kehidupan shizuku dengan haru yang selalu mengikutinya. Bagaimana akhirnya mereka bisaa kembali berteman dengan Yamaken dan teman-temannya yang lain. Bagaimana awalnya Haru memiliki hewan peliharaan ayam disekolahnya. Bagaimana akhirnya mereka berteman dengan Sasahara dan Natsume, membentuk grup belajar, dan banyak yang lainnya termasuk cinta segitiga shizuku, haru dan yamaken.
Terima kasih sudah berkunjung di blog ini.
0 komentar:
Posting Komentar