20 Jun 2015

Pengalaman Bobol ICLOUD IPHONE dan IPAD



Jadi ceritanya begini:
Suatu hari Ayah ku entah dari mana membeli IPAD 4 hanya dengan harga 1.5, jauh sekali dari harga asli atau pun harga seconds (kondisi masih bisa masuk home) dan hari selanjutnya muncullah iphone 5s hanya dengan harga 500 ribu (waaah keeren nih - pikirku) namun... selang beberapa hari mendadak sudah tidak dapat memasuki Home Aplikasi. Yap! Email Aktivasi aktif.

Awalnya aku tidak mau mencoba crack atau pun membobolnya karena Ayah sudah ingin memakainya jadilah ketika kakakku pulang dikasihlah tugas itu semua kepada kakakku, hari berganti hari, selang beberapa hari aku sama sekali tidak memperdulikannya dan entah setelah dua minggu ataupun tiga minggu - ketika kakak pertamaku pulang, dia begitu bersemangat dan ingin memakainya juga daaaan menyuruhku untuk mencoba crack ataupun bobol aktivasi emailnya.

Jadilah kemudian aku mencobanya hanya dalam satu malam satu hari dan hasilnya NOL BESAR.
Dari sekian banyak tutorial web, tutorial youtube, banyak dan banyak sekali. mungkin sekitar seratus web termasuk situs youtube sudah dikunjungi dan tetap tidak bisa.

Inilah salah satu kehebatan aple. email aktivasi adalah salah satu keamanan yang sangat kuat. ICLOUD sejauh ini sulit sekali di bobol (menurut saya). dalam tempo saat ini ya 20 juni 2015, entahlah kalau sebelumnya karena dari beberapa tutorial yang saya kunjungi berhasil masuk berbeda dengan yang saya coba. Atau mungkin karena memang saya yang tidak bisa.

Intinya... jika kalian berniat untuk membeli Iphone Seconds ataupun IPAD seconds kalian harus tahu email aktivasi icloud nya, jangan sampai kalian tertipu seperti yang saya dan keluarga alami. Kalian harus pinta email itu dan segera ganti ataupun hapus terserah kalian yang penting kalian harus lebih teliti dalam membelinya.

Berikut adalah salah satu bukti print screen dari sekian banyak artikel dan youtube yang sudah dikunjungi:

So Guys... Lebih teliti lagi Okay. 
Kasusnya Icloud ya.. bukan RSim.. karena itu berbeda

1 komentar:

  1. itu kan ada nomer yg bisa di hubungi, coba telfon dan kembalikan

    BalasHapus